Iklan

Selasa, 20 Desember 2011

Perbandingan Antara Infrared Dan Bluetooth

Inframerah adalah radiasi elektromagnetik dari panjang gelombang lebih panjang dari cahaya tampak, tetapi lebih pendek dari radiasi gelombang radio. Infrared berarti “bawah merah” (dari bahasa Latin infra, “bawah”), merah merupakan warna dari cahaya tampak dengan gelombang terpanjang. Teknologi infrared adalah teknologi pertama dan paling memasyarakat, sudah sangat umum yang terdapat dipengendali yang beredardi pasaran, misalnya remote tv.
Sedangankan bluetooth, Nama bluetooth diambil dari nama seorang raja Denmark dan Norwegia pada akhir abad ke sepuluh,yaitu Harald Bluetooth.Raja ini dikenal sebagai pemersatu dua wilayah yang saat itu sedang berperang,yaitu Denmark dan Norwegia.Kemampuan raja Harald Bluetooth sebagai pemersatu dua wilayah tersebut. Bluetooth dibuat tak hanya  untuk peralatan ponsel saja, akan tetapi dapat juga tersedia diberbagai peralatan elektronik modern seperti printer , laptop, PDA , dan sebagainya. Peralatan Bluetooth beroperasi pada frekuensi radio 2,4 GHz atau tepatnya adalah 2.400 - 2.483 MHz.
 Perbandingan antara infrared dan bluetooth
1. Bluetooth
Umumnya peralatan-peralatan Bluetooth dapat Saling berkomunikasi dalam jarak yang sedang antara 1 hingga 100 m. Jarak maksimal ini dapat dihasilkan tergantung dari daya output yang digunakan dalam modul Bluetooth . Modul Bluetooth disini biasanya berupa satu IC chip komunikasi khusus yang telah mengimplementasikan protocol Bluetooth. 

Kelebihan Bluetooth

1. Bluetooth dapat menembus dinding, kotak, dan berbagai rintangan lain walaupun jarak transmisinya hanya sekitar 30 kaki atau 10 meter.
2. Bluetooth tidak memerlukan kabel ataupun kawat.
3. Bluetooth dapat mensinkronisasi database dari handphone ke komputer.
4. Dapat digunakan sebagai perantara modem.
5. Di Indonesia,perkembangan bluetooth mengacu pada negara-negara maju dan sudah banyak sekali perangkat yang dilengkapi dengan sistem bluetooth sehingga memudahkan berbagai proses transfer data

Kekurangan Bluetooth
1. Terkadang, transfer file dari handphone merk A ke handphone merk B berjalan lambat. Pada kesempatan lain, transfer file dari handphone merk B ke merk A bisa berjalan dengan kecepatan transfer hingga dua kali lipat kecepatan transfer A ke B..
2. Terkadang lagi, pada transfer file, terdapat yang menyusup ke dalam file yang hendak dikirim, sehingga selain mendapatkan file, handphone penerima juga mendapatkan virus. 
3. Walaupun secara teori, sinyal bluetooth dapat menembus tembok, kualitas transfernya tidak dapat ditentukan

Infrared
Transmisi infra merah merupakan salah satu bentuk medium transmisi tanpa kabel jarak pendek. Transmisi ini menggunakan sinyal cahaya (cahaya infra merah) yang sinarnya tidak dapat dilihat karena menggunakan radiasi elektromagnetik yang panjang gelombangnya diantara sinar yang kasat mata (visible light) dengan gelombang radio. 

Keunggulan Infrared
Infrared banyak digunakan pada komunikasi jarak dekat, contoh paling umum pemakaian ir adalah remote control (untuk televisi). gelombang ir mudah dibuat, harganya murah, infrared banyak digunakan pada komunikasi jarak dekat, contoh paling umum pemakaian ir adalah remote control (untuk televisi). Dibidang kesehatan manfaat infrared salah satunya dalah Meningkatkan sirkulasi mikro. Bergetarnya molekul air dan pengaruh inframerah akan menghasilkan panas yang menyebabkan pembuluh kapiler membesar, dan meningkatkan temperatur kulit, memperbaiki sirkulasi darah dan mengurani tekanan jantung.

Kelemahan Infrared
1. Jangkauan pendek
2. Transmisi Infra red biasanya digunakan untuk transmisi jarak pendek dan tidak cocok digunakan untuk jarak yang jauh karena sangat mudah terganggu oleh obyek (benda, serangga, dsb) yang melintas pada jalur sinar infra merah antara alat pengirim dan penerima. 
3. Tingkat gangguan tinggi
4. Transmisi infra merah sangat mudah terganggu oleh obyek yang melintas, getaran / bergesernya alat pengirim dan penerima.
5. Jarak yang terbatas dan tidak fleksibel 
6. setiap device  harus terarah dan bertatap muka langsung  karena infrared menggunakan sinyal terarah 


Semoga bermanfaat

Sumber : meteri kuliah

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan isi komentar anda disini!!!